Senin, 03 Januari 2011

Mandi Buat Kesehatan Tubuh


Mandi,
Awal Kesehatan Tubuh Anda
Mandi telah menjadi ritual harian yang telah dilakukan manusia sejak jaman dahulu kala. Pada jaman dahulu, mandi tidak hanya dimaknai sebagai kegiatan untuk membersihkan tubuh secara lahiriah, tetapi juga dalam adat tertentu ritual mandi dimaknai sebagai pembersihan jiwa dari hal-hal duniawi maupun penyucian dari dosa-dosa.

Ritual mandi terus berkembang dari masa ke masa, namun tujuannya tetap sama. Pernahkah Anda membayangkan apa yang akan terjadi bila anda tidak mandi hingga berhari-hari?

Dan apa yang akan terjadi pada kesehatan kita sebagai dampak dari tidak mandi?

Bagi sebagian orang, rutinitas mandi tidak berlangsung sesederhana yang kita bayangkan. Sekelompok orang tersebut beranggapan bahwa mandi merupakan salah satu cara untuk memanjakan diri dengan melakukan serangkaian urutan.

Sedangkan bagi kelompok yang lain, mandi merupakan kegiatan penyegaran dan pembersihan diri dari kuman, debu, partikel karbon yang berasal dari udara bebas dan asap kendaraan, semburan AC, dan sebagainya. Sebagian besar masyarakat awam meyakini bahwa mandi merupakan awal menuju sehat.

Banyak kuman penyakit yang akan mati bila kita dapat menjaga kebersihan tubuh. Bila tubuh kita berkeringat, maka kulit akan terasa lembab dan kuman akan lebih cepat berkembang biak pada kondisi seperti ini.

Seperti apapun ritual mandi yang diyakini, sabun apapun yang digunakan, yang terpenting adalah tujuan dan manfaat mandi itu sendiri berdasarkan sudut pandang medis atau kesehatan.

Mengapa Orang Harus Mandi?
Begitu banyak alasan orang harus mandi dan salah satunya adalah
• Menjaga kebersihan, kesehatan, serta kecantikan kulit tubuh.
• Mencegah berkembangnya jamur atau bakteri di kulit yang dapat merusak kulit, menimbulkan bau, dan bahkan menyebabkan penyakit kulit.
• Mandi adalah cara paling efektif untuk menenangkan dan menyegarkan pikiran.
• Mandi menghilangkan rasa lelah dan menghilangkan stres.
• Mengeluarkan kotoran. Mandi air hangat dapat membuka pori-pori sehingga membantu mengeluarkan kotoran dari dalam kulit.
• Melancarkan sirkulasi (peredaran) darah.

Melakukan perawatan kulit tubuh untuk menghindari kerusakan, pencegahan penuaan dini, sebenarnya tidak terlalu sulit.

Untuk menjaga kulit sehat, bersinar, dan cantik, mandi adalah jawabannya. Selain itu, mandi juga dapat mengurangi bahkan membunuh bibit penyakit seperti flu burung, virus influenza (terutana yang menempel di tangan), atau pun flu babi.
Mandi dapat memperlancar sirkulasi darah (peredaran darah) sehingga tubuh menjadi segar, bugar, dan kulit pun bercahaya. Namun, mandi yang dapat memberikan manfaat maksimal adalah mandi yang dilakukan secara teratur dan dengan cara yang benar.

Pilihan Mandi yang Menyehatkan
Mandi dengan air hangat maupun air dingin sebenarnya sama-sama memberi manfaat bagi tubuh. Akan tetapi, pertimbangkan dahulu apakah sebaiknya anda mandi dengan air hangat atau air dingin.

Menurut seorang ahli, mandi dengan air hangat akan memberikan efek rileks pada tubuh, sedangkan jika kita mandi dengan air dingin akan cenderung memberikan efek semangat bagi tubuh.
Saat mandi, sabun memiliki peranan yang sangat penting. Sabun berguna untuk membersihkan kotoran yang menempel pada kulit.

Gunakan sabun sembari melakukan pemijatan secara lembut pada kulit. Untuk pengelupasan kulit, yang umumnya berlangsung setiap 28 (dua puluh delapan) hari, perlu dilakukan pengelupasan dengan lulur maupun scrub (butiran-butiran halus). (YL)